Jumat, 23 Maret 2018

Seblak bandung menyatukan cita rasa kids jaman now

Assalamualaikum,
 Hello, Apakabar?

 Kali ini, team Diary Nekad sedang mereview "gilanya" seblak khas jawa barat yang membuat kids jaman now terhipnotis akan rasa seblak.

 Seblak, siapa sih yang gak tau makanan khas jawa barat yang satu ini.? makanan gurih, pedas dan memiliki cita rasa unik,ini sangat di gandrungi oleh beberapa masyarakat indonesia. berbagai sumber yang menyebutkan seblak berasal dari daerah sumpiuh, jawa tengah. Karena seblak sangat mirip dengan makanan rakyat kecil dari sumpiuh yaitu kerupuk godog, yang sudah populer sejak tahun 1940an. Sementara seblak baru populer sekitar tahun 2000an. Seblak juga sudah ada sejak dari jaman sebelum kemerdekaan. Makanan ini adalah alternatif kaum masyarakat ekonomi lemah sebagai pengganti jajanan. Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas (seblak).

 Makanan dengan berbahan dasar kerupuk ini, mampu membuat kaum remaja jaman sekarang atau lebih disebut kids jaman now ini, sangat menggandrungi makanan khas dari jawabarat terasebut. seblak ini memiliki citarasa yang tidak jauh beda dari makanan khas jawabarat lain yang memiliki cita rasa gurih pedas. namun seblak memiliki tekstur tampilan yang berbeda.

 Dalam tampilan dan sajian, seblak memiliki dua jenis yaitu kering dan basah. seblak kering biasanya hanya beberapa saja yang menjual, seblak ini lebih mirip dengan cireng / basreng. sedangkan seblak basah memiliki kuah kental dengan isian yang bermacam - macam.

 Semakin kreatif-nya para pedagang, kini seblak kuah semakin banyak farian isi dan tampilan yang sangat memikat mata maupun perut. Dengan bertambahnya isian, level pedas, macam kuah, dan toping, membuat seblak kini makin digandrungi oleh kebanyakan masyarakat indonesia, khususnya para remaja jaman now. yang rela lama mengantri hanya untuk menikmati seporsi seblak.

 Macam menu seblak tersebut ada seblak original yang isinya masih menggunakan kerupuk udang, lalu ada seblak sosis, seblak telur, seblak seafood, seblak sepesial, dll. umumnya kini selain original, isian seblak beraneka macam bentuk dan warna kerupuk. tak hanya itu, makaroni, pasta, daging, mie pun juga kerap menemani seporsi seblak. sontak hal tersebut membuat penikmat seblak semakin banyak dan tergila-gila dengan seblak. belum lagi kuah yang sangat berfariasi membuat rasa seblak semakin nonjok di lidah. apalagi bagi penikmat makanan pedas seblak juga datang dengan macam tingkat level kepedasan.

 Hmm... Kita jadi ingin makan lagi deh,hehehe.. Nah, bagi pembaca diary yang domisili di luar jawa barat jangan bingung yah..
 Seblak kini udah banyak penjualnya, depot, restran dan PKL juga banyak yang menjual seblak. atau kalian bisa aja cari menggunakan aplikasi online.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar